Teknologi Multimedia dalam Perfilman
Pada zaman sekarang ini dengan perkembangan teknologi yang sangat pesat membuat segala sesuatu menjadi lebih canggih, termasuk salah satunya di bidang multimedia. Multimedia sendiri adalah penggunaan komputer untuk menyajikan dan menggabungkan teks, suara, gambar, animasi, audio dan video dengan alat bantu (tool) dan koneksi (link) sehingga pengguna dapat melakukan navigasi, berinteraksi, berkarya dan berkomunikasi. Salah satu contoh kemajuan teknologi pada multimedia yaitu dalam dunia perfilman. Dalam dunia perfilman ini penerapan teknologi multimedia membawa perubahan yang sangat pesat. Dengan adanya teknologi multimedia ini, pembuatan film akan menjadi lebih mudah dan menghasilkan efek visual yang beraneka ragam. Berikut beberapa teknologi multimedia yang digunakan dalam dunia perfilman: 1. Computer-Generated Imagery Computer-Generated Imagery adalah penggunaan grafik komputer (atau lebih tepatnya, grafik komputer 3D )...